Satu Komplek Bangunan Yayasan Terbakar, Beruntung Semua Selamat
Onix News, Balikpapan – Beberapa bangunan yang berada dalam komplek yayasan pondok pesantren Tajul Waqor jalan Inpres Rt 22 Kelurahan Muara Rapak, Balikpapan Utara hangus terbakar oleh si jago merah pada Selasa (7/2/2023).

Menurut keterangan Kabidkedaruratan BPBD kota Balikpapan Usman Ali menjelaskan bahwa pihaknya mendapat informasi adanya kebakaran sekitar pukul 11.05 Wita.
Selanjutnya personel beserta unit pemadam yang dimiliki BPBD diterjukan ke lokasi untuk melakukan pemadaman.
“Sebelum tiba dilokasi kami mendapatkan informasi asap tebal, jadi kemudian kami menurunkan semua unit yang ada di kota Balikpapan,” kata Usman Ali di lokasi kejadian.
Sesampainya dilokasi petugas dibantu warga langsung berupaya melakukan pemadaman api yang sempat membesar, hingga akhirnya dapat dikuasai kurang dari 1 jam.

Usman menambahkan bahwa bangunan yang terbakar tersebut merupakan satu komplek.
“Satu bangunan namun sifatnya bersambung-sambung, bsrlantai dua. Jadi yang terbakar hanya komplek tersebut,” imbuhnya.
Sementara itu Muhammad Fakih selaku pengasuh santri putra menyampaikan dirinya bersama para santri berhasil menyelamatkan diri dari amukan api.
“Saat itu posisi saya lagi mengajar, kemudian ada percikan api dari atas mungkin konslet. Jadi kami langsung evakuasi santri,” kata Fakih.
Fakih menambahkan, untuk jumlah penghuni yayasan tersebut kurang lebih 50 orang termasuk para pengasuh dan semua selamat.
“Alhamdulillah semua selamat,” tambahnya.
Setelah api padam, kemudian petugas kepolisian memasang police line di lokasi kebakaran. (Mj)