Pria Diduga Penganiaya Istri Masih Kritis, Polisi Belum Menetapkan Tersangka

Onix News, Balikpapan – Polisi belum menetapkan tersangka dalam kasus penganiayaan istri hingga tewas yang terjadi pada Selasa (20/9/2022) lalu. Sang suami, YS (55) yang diduga menganiaya istrinya hingga tewas, masih dalam kondisi kritis di rumah sakit.

YS diduga melakukan penganiayaan menggunakan senjata tajam terhadap istrinya yang berinisial UA (39) yang sempat menggegerkan warga Jalan Dr Soetomo, RT 15 Kelurahan Karang Rejo, Balikpapan Tengah pada Selasa (20/9/2022) kemarin. Tak hanya itu, YS juga hendak membakar UA hidup-hidup. Dan setelahnya melakukan upaya bunuh diri hingga membuatnya dalam kondisi kritis hingga hari ini.

Kapolresta Balikpapan, Kombes Pol Vincentius Thirdy Hadmiarso mengatakan, YS sendiri masih menjalani perawatan di RSKD Balikpapan.

“Luka berat, kondisinya kritis dan masih di rumah sakit. Kita belum bisa lakukan pemeriksaan,” ujar Thirdy Rabu (21/9/2022).

Namun begitu, lanjut Thirdy, belum ada penetapan tersangka. Dimana meski YS diduga kuat sebagai pelaku tunggal, dirinya masih berstatus saksi. Thirdy mengaku, pihaknya belum bisa menyimpulkan motif daripada aksi penganiayaan yang menewaskan UA.

Namun Thirdy mengatakan bahwa pihaknya tetap bergerak dan sudah memeriksa sedikitnya 4 orang dalam kasus tersebut. Kondisi YS masih dalam perawatan intensif sehingga pihaknya masih menunggu karena perlu memintai keterangan. Sementara proses masih berkutat pada pemeriksaan saksi tetangga dan hasil olah TKP sebelumnya.

“Ada 3 sampai 4 orang saksi sudah kita periksa. Saksi dari tetangga yang melaporkan kejadian,” tandasnya.