Kebakaran di Pandansari Balikpapan Barat Hanguskan 34 Bangunan, 119 Jiwa Kehilangan Tempat Tinggal

Onix News, Balikpapan – Kebakaran besar terjadi di lokasi pemukiman padat penduduk yang berada di kawasan Jalan Pandansari RT 18 dan RT 20 Kelurahan Marga Sari Kecamatan Balikpapan Barat, Rabu (7/9/2022) pukul 15.30 Wita.

Petugas damkar baru dapat menjinakkan si jago merah pada pukul 20:00 Wita. Hal ini disebabkan bangunan yang didominasi material kayu, dan ditambah lagi terdapat barang-barang yang mudah terbakar di dalam toko-toko yang ikut terbakar, seperti sepeda, kain, karpet, bahkan terdapat juga pangkalan elpiji.

BPBD mengerahkan sekitar 18 unit kendaraan pemadaman dari pemerintah kota, kepolisian, dan juga Pertamina untuk memadamkan api.

“Untuk saat ini kita mengidentifikasi jumlah rumah sebanyak 34 rumah kurang lebih,” ujar Kepala Pelaksana BPBD Balikpapan, Silvia Rahmadina.

Dari hasil pendataan BPBD Balikpapan, secara keseluruhan 34 bangunan mengalami kerusakan. Dengan rincian, di RT 18 terdapat 24 rumah terdampak dengan 23 diantaranya rusak parah dan satu rumah rusak ringan. Sementara di RT 20, yang terbakar seluruhnya merupakan ruko sebanyak 10 unit.

Belum diketahui pasti penyebab kebakaran hebat tersebut, namun aparat kepolisian langsung melakukan penyelidikan untuk mencari tahu penyebab kebakaran tersebut.

“Untuk titik api awal kami masih mencari keterangan. Ada dua orang saksi yang kami arahkan ke Kantor Polsek Balikpapan Barat untuk dimintai keterangan,” ujar Kapolsek Balikpapan Barat, Kompol Djoko Purwanto.

Akibat musibah kebakaran ini, 119 jiwa dari 34 Kepala Keluarga kehilangan tempat tinggal, dan untuk kerugian materi belum dapat dipastikan.