Jaring Inovasi Teknologi, DP3AKB Balikpapan Gelar Lomba Teknologi Tepat Guna
Onix News, Balikpapan – Pemerintah Kota Balikpapan melalui Dinas Pemberdayaan Perempuan Perlindungan anak dan Keluarga Berencana (DP3AKB) Kota Balikpapan melaksanakan kegiatan lomba dan Gelar Teknologi Tepat Guna tahun 2022 yang dihelat di Plaza Balikpapan, Jumat (10/6).
Wali Kota Balikpapan Rahmad Mas’ud dalam sambutan tertulisnya yang dibacakan Kepala Diskominfo Balikpapan Adamin Siregar mengatakan, Pemerintah Kota Balikpapan menyambut baik kegiatan ini dan diharapkan mampu menjaring inovasi teknologi sesuai kebutuhan masyarakat Balikpapan yang terkini.

“Terlebih dengan adanya pembangunan Ibu Kota Negara yang baru, sehingga masyarakat Kota Balikpapan harus siap dengan berbagai perubahan,” ujar Rahmad Mas’ud, seperti yang dibacakan oleh Adamin Siregar.
Dirinya menilai bahwa implementasi teknologi tepat guna merupakan salah satu instrumen strategis dalam rangka mengoptimalkan pendayagunaan seluruh sumber daya secara berkelanjutan yang mampu memberikan nilai tambah bagi kesejahteraan masyarakat, yang nantinya akan memberikan kontribusi terhadap peningkatan daya saing daerah.
“Sebagai daerah yang nanti menjadi penyangga IKN, akan ada banyak orang yang berpindah ke Kota Balikpapan. Maka teknologi tepat guna menjadi salah satu solusi masyarakat Kota Balikpapan untuk dapat bersaing secara mandiri di berbagai bidang,” imbuhnya.
Termasuk menggerakan roda ekonomi sekaligus menjaga agar Kota Balikpapan menjadi rumah yang nyaman dihuni bagi masyarakatnya. Terlebih dengan semakin majunya teknologi digital diera industri 4.0 tentunya membuka kesempatan bagi masyarakat untuk berkreasi mewujudkan berbagai konsep teknologi yang sebelumnya hanya bisa dibayangkan, namun sekarang sudah dapat diwujudkan.
“Kami mengajak semua untuk dapat mengubah mindset yang sebelumnya cenderung sebagai obyek yang konsumtif, sekarang dapat memanfaatkan teknologi sebagai subyek yang produktif dan bersinergi membangun industri kreatif di Kota Balikpapan,” harapnya.
Kepala DP3AKB Kota Balikpapan, Alwiati mengatakan, lomba teknologi tepat guna ke-8 di Kota Balikpapan kali ini diikuti peserta yang cukup banyak.

“Kami mengundang para juara tingkat Kecamatan dan juga para peserta lainnya yang walaupun tidak juara tapi boleh menggelar hasil-hasil karyanya, dari kelurahan juga membawa hasil karya mereka untuk ditampilkan disini,” ujar Alwiati.
Alwiati juga menyampaikan bahwa kegiatan lomba ini sekaligus mengakomodir hasil karya masyarakat Kota Balikpapan yang merupakan produk-produk inovatif yang bisa meningkatkan kualitas ekonomi masyarakat karena bisa diperjualbelikan, kemudian bisa menambah pemasukan dari masyarakat.
“Rencananya acara ini akan dilaksanakan selama 3 hari, setiap peserta akan mempresentasikan hasil karya mereka didepan dewan juri, pada hari minggu nanti akan diumumkan pemenang lombanya,” ujarnya.
“Nanti kalau juara satu akan kita bawa ke lomba teknologi tepat guna ke tingkat Provinsi Kaltim,” pungkasnya.