Diduga Hirup Gas Beracun, Dua Pekerja Tewas Dalam Palka Kapal
Onix News, Balikpapan – Basarnas Balikpapan mengevakuasi dua orang pekerja dari dalam palka kapal China Express, Selasa (26/4) malam. Keduanya diduga menghirup gas beracun di dalam palka.
Pada saat ditemukan, kedua korban yaitu, Andriansyah (32) dan Fajar (23) sudah dalam kondisi meninggal dunia. Diperkirakan kejadian ini sekitar pukul 22.50 wita, dan dilaporkan ke Basarnas Balikpapan sekitar pukul 23.10 wita.

Kepala Basarnas melalui Kasi Ops Basarnas Balikpapan, Basri mengatakan, kedua pekerja tersebut masuk ke dalam palka untuk mengambil pipa namun tidak kunjung kembali. “Jadi dua pekerja ini masuk ke palka kapal untuk mengambil pipa guna melakukan aerasi,” ujar Basri. Dugaan sementara kedua korban pingsan akibat menghirup gas beracun di dalam Palka.
Tim dari Basarnas Balikpapan bersama SAR Brimob, BPBD dan potensi SAR tiba dilokasi kejadian sekitar pukul 00.20 wita dan langsung melakukan upaya evakuasi terhadap kedua korban.

“Pada pukul 01:24 wita tim SAR gabungan berhasil mengevakuasi korban atas nama Fajar dan kemudian pukul 01:34 wita berhasil dievakuasi korban kedua atas nama Andriansyah,” ujar Basri.
Kedua korban kemudian dievakuasi menuju Rumah Sakit Kanudjoso Djatiwobowo, namun belum dapat dipastikan penyebab sebenarnya kematian kedua pekerja tersebut. Sementara proses penyelidikan diambil alih oleh pihak kepolisian dan belum ada pernyataan resmi.(yoga)